Harus kita akui, nikmat terbesar yang dianugerahkan Allah SWT kepada umat manusia adalah Al-Qur’an. Kitab suci ini menjadi bukti kasih sayang Allah, yang dengannya kita dimuliakan. Sebagaimana Allah memuliakan Rasulullah SAW dengan mukjizat Al-Qur’an, dan Jibril AS yang diamanahkan untuk menyampaikannya. Al-Qur’an adalah pedoman hidup yang mengangkat derajat kita sebagai umat terbaik.
Namun kenyataannya, masih banyak saudara kita yang belum memiliki akses kepada Al-Qur’an yang layak. Di Indonesia, negara dengan populasi muslim terbesar di dunia, penyebaran Al-Qur’an belum merata, terutama di pelosok-pelosok negeri khususnya di Jawa Barat. Keterbatasan jangkauan dan akses menjadi penghalang bagi mereka untuk mendalami kitab suci ini.
Dompet Dhuafa hadir untuk menjawab tantangan ini.
Melalui program Sedekah Al-Qur’an, kami mengajak Anda menjadi bagian dari perjuangan membangun generasi Qurani. Sedekah ini akan digunakan untuk pengadaan Al-Qur’an serta sarana pembelajaran yang dibutuhkan oleh saudara-saudara kita yang ingin menghafal dan memahami Al-Qur’an.
Rasulullah SAW bersabda:
“Sesungguhnya Allah itu mempunyai keluarga yang terdiri daripada manusia…” Kemudian Anas berkata lagi, “Siapakah mereka itu wahai Rasulullah?” Baginda manjawab, “yaitu ahli Qu’ran (orang yang membaca atau menghafal Qur’an dan mengamalkannya). Mereka adalah keluarga Allah dan orang-orang yang istimewa bagi Allah.” (HR. Ahmad)
Jangan biarkan semangat mereka yang ingin dekat dengan Al-Qur’an memudar hanya karena keterbatasan akses. Mari bersama, hadirkan Al-Qur’an ke setiap sudut negeri dan bangun generasi Qurani yang penuh harapan.
KLIK DONASI SEKARANG dan jadilah bagian dari perjalanan mulia ini. Bersama kita bisa!
Belum ada donasi untuk penggalangan dana ini
Belum ada Fundraiser
Menanti doa-doa orang baik