You are currently viewing Bersama Bazma Pertamina, Dompet Dhuafa Jabar Kembali Gelar Pelatihan Jabar Bagja Batch 3

Bersama Bazma Pertamina, Dompet Dhuafa Jabar Kembali Gelar Pelatihan Jabar Bagja Batch 3

INDRAMAYU — Dompet Dhuafa Jabar kembali melaksakan program Jabar Bagja (Jabar Berdaya dengan Menjahit) Batch 3. Kali ini lokasi pelaksannan program yaitu di Kab. Indramayu. Program ini bekerjasama dengan Baituzzakah Pertamina (BAZMA) Regional 2 Zona 7 Cirebon.

Pelatihan menjahit Jabar Bagja kali ini meluluskan 6 orang peserta yang telah menuntaskan materi jahit kelas dasar selama kurang lebih 3 bulan. Peserta pelatihan berasal dari warga binaan di sekitar Pertamina Field Jatibarang, Kec. Karangampel, Kab. Indramayu.

Setelah lulus para alumni program ini kemudian diberikan modal berupa mesin jahit supaya mereka bisa melakukan kegiatan usaha di rumahnya masing-masing. Selain itu keenam orang alumni ini juga akan diberikan pendampingan usaha oleh Dompet Dhuafa Jabar dan BAZMA Regional 2 Zona 7 Cirebon.